𝐏𝐎𝐋𝐈𝐓𝐈𝐊- 𝐏𝐄𝐌𝐄𝐑𝐈𝐍𝐓𝐀𝐇𝐀𝐍

Pj.Bupati Takalar Buka Jambore Kader PKK

Pattallassang, Jurnalsepernas.id – PENJABAT (Pj) Bupati Takalar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Dr. Setiawan Aswad, M.Dev, Plg didampingi Pj.Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Takalar, Sri Astuti Thamrin, S.SI, M.Stat, Ph.D membuka acara Jambore Kader PKK Tingkat Kabupaten Takalar berlangsung di Lapangan Desa Bontomangape, Kecamatan Galesong, Kabupaten Takalar, Sabtu (02/08).

Tema dari Jambore ini adalah “Bergerak bersama PKK Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju” yang menggarisbawahi pentingnya peran PKK dalam pemberdayaan masyarakat dan pembangunan keluarga yang sejahtera.
IMG 20240803 WA0020 Jurnal Sepernas
Ketua Panitia, Hj.Apt. Suwainah Hasbi, S.Farm dalam laporannya menyampaikan, tujuan utama kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan, kreativitas, serta semangat gotong royong para Kader PKK dalam melaksanakan peran mereka.

Lanjut Suwainah, selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkuat kesatuan dan persatuan dalam prinsip kemitraan serta memberikan penghargaan atas kinerja para Kader PKK.
IMG 20240803 WA0021 Jurnal Sepernas
Di tempat yang sama, Ketua TP-PKK Provinsi Sulawesi Selatan (Prov Sulsel) yang diwakili Staf Ahli Dra.Andi Kasmawati Paturusi, M.Si dalam sambutannya mengapresiasi terselenggaranya acara ini dan mengakui antusiasme yang luar biasa dari seluruh Kader PKK yang hadir.

Sementara itu, Pj.Bupati Takalar, Setiawan Aswad mengungkapkan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada panitia dan seluruh kader PKK yang terlibat dan berharap, agar tingkat persaudaraan diantara kader PKK terus meningkat serta 10 program PKK dapat terlaksana dengan baik di masa mendatang.

“Saya sangat mengapresiasi seluruh panitia atas kegiatan jambore yang luar biasa ini. Antusiasme yang ditunjukkan oleh seluruh kader PKK sungguh membanggakan. Semoga kegiatan ini dapat terus meningkatkan persaudaraan di antara kader PKK dan memastikan keberlangsungan dari 10 program PKK, Saya juga berharap Acara ini tidak hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga momentum untuk mempererat silaturahmi dan kerjasama, yang berkontribusi meningkatkan kualitas para kader PKK secara berkesinambungan,” ujar Setiawan.

Jambore Kader PKK Tingkat Kabupaten Takalar berhasil menjadi wadah penting dalam memperkuat peran PKK dalam mewujudkan keluarga sejahtera dan kemajuan Indonesia.

Acara Jambore ini dilaksanakan selama tiga hari, mulai tanggal 2 Agustus hingga 4 Agustus 2024, dengan rangkaian kegiatan yang beragam. Di antaranya adalah Lomba Defile, Lomba Cerdas-Cermat, Lomba Kreasi Jingle Gelari Pelangi, Lomba Paduan Suara Mars PKK, Lomba Masak Berbahan Dasar Jagung, Lomba Senam Pra Lansia, Lomba Kebersihan Tenda, Lomba Estafet Sarung, Lomba Lari dengan Sarung, Lomba Make Up Tutup Muka, dan kegiatan Outbond.
IMG 20240803 WA0023 Jurnal Sepernas2
Hadir dalam acara tersebut, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan ibu Forkopimda, Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Takalar, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), perwakilan TP-PKK Provinsi Sulawesi Selatan, Pengurus TP-PKK Kabupaten Takalar, para Camat, Kepala Desa (Kades), Lurah, Ketua TP-PKK Desa dan Kelurahan, serta masyarakat setempat. (Sumber: Diskiminfo-SP Pemkab Takalar).

Pewarta: Abd Rauf Ampa
Editor : Loh

Laode Hazirun

Ketua Umum Jurnal Sepernas."Sepernas satu2nya organisasi pers dari Indonesia timur yg merancang UU Pers tahun 1998 bersama 28 organisasi pers" HP: 0813-4277-2255

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *