Sosialisasi KT Untuk Dapatkan Pupuk
Watansoppeng, Jurnalsepernas.id – SOSIALISASI merupakan suatu proses yang membantu masyarakat untuk belajar dan menyesuaikan diri terhadap bagaimana cara hidup dan bagaimana cara berpikir kelompoknya, agar ia dapat berperan dan berfungsi dalam kelompok tersebut.
Sebagaimana kali ini pihak Dinas Pertanian Kabupaten Soppeng mengadakan sosialisasi tentang penggunaan Kartu Tani (KT) untuk mendapatkan pupuk bersubsidi berlangsung dihadapan Kelompok Tani (Poktan) Makkuragae di Appanang, Kelurahan Appanang, Kecamatan Liliriaja, Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan, (Sulsel), pada Rabu (25/01).
Tujuan diselenggarakannya sosialisasi tersebut, supaya para petani mengetahui tata cara pendistribusian pupuk bersubsidi dalam kelompoknya dengan cara menggunakan kartu tani.
Salah satu petani yang tidak disebutkan namanya mengatakan, buat apa ada kartu tani kalau tidak bisa digunakan. “Kami masyarakat petani sangat membutuhkan pupuk, tapi sayang sekali untuk mendapatkan pupuk sangat sulit, karena kartu yang kami miliki tidak mudah digunakan,” ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, turut hadir dari Dinas Pertanian dan pihak Bank Rakyat Indonesia (BRI) Unit Jennae.
Dalam penyampainnya, Alwi dari Dinas Pertanian mengatakan, pihaknya meminta kepada masyarakat supaya bersabar, karena ada beberapa kartu yang tidak aktif, itu perlu diketahui bahwa, itu kartu tidak masuk pada Rdkk tahun yang lalu.
“Saya minta supaya kartunya dipelihara dengan baik, karena batas waktu pengambilan pupuk sampai akhir tahun, dan dinyatakan pupuknya hangus tapi saldo tetap di rekening,” ungkapnya.
Di tempat yang sama, dari pihak Bank BRI Unit Jennae menjelaskan penggubaan kartu tani dengan cara menggesek.
Pewarta : Sakka
Editor : Loh