𝐏𝐎𝐋𝐈𝐓𝐈𝐊- 𝐏𝐄𝐌𝐄𝐑𝐈𝐍𝐓𝐀𝐇𝐀𝐍

Pj Bupati Takalar Hadiri Apel Siaga

Pattallassang, Jurnalsepernas.id
MEMASUKI masa tenang Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, Penjabat (Pj) Bupati Takalar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Dr. Setiawan Aswad,.M.Dev, Plg menghadiri Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang pada Pemilu serentak tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Takalar di Lapangan Bontokassi Kecamatan Galesong Selatan (Galsel) Takalar, Sabtu (10/02).

5AEEE7BB 5A2E 4B14 8180 92C2E2388687 Jurnal Sepernas

Pj. Bupati dalam sambutannya mengatakan, sangat mengapresiasi terselenggaranya apel siaga itu, karena menurutnya kegiatan tersebut sangat penting dan strategis sebagai salah satu penanda bahwa semua pihak memiliki komitmen dan kesiapan yang tinggi dalam pengawalan seluruh tahapan Pemilu.

“Masa tenang ini adalah masa di mana seluruh tahapan Pemilu seperti kampanye, rapat pertemuan dan penyebarluasan atribut partai sudah tidak diperbolehkan. Kita upayakan masa tenang ini bisa berlangsung dengan baik,” ujar mantan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sulsel itu.

Untuk itu, Setiawan berharap, sinergitas semua pihak dan bekerjasama memastikan bahwa, masa tenang bisa dilalui dengan baik, sehingga tercipta Pemilu yang aman, damai dan jujur.

Ketua Bawaslu Takalar, Nellyati dalam memimpin apel menyampaikan apel siaga ini untuk memastikan kesiapan seluruh struktur Bawaslu se-Kab. Takalar, baik kesiapan fisik, mental maupun kesiapan pengetahuan, sehingga tidak ada yang hal yang bisa diperdebatkan di dalam Tempat Pengumutan Suara (TPS).

“PTPS adalah ujung tombak pengawasan, untuk itu PTPS harus memiliki mata yang tajam, analisis yang tajam dalam melihat persoalan-persoalan di dalam TPS. PTPS juga harus menjaga netralitas, profesional dan menjaga independensi didalam TPS,” papar Nellyati.

Pada kesempatan itu, Ketua Bawaslu juga menghimbau menjelang masa tenang ini semua harus menyiapkan diri, fisik dan menyiapkan segala sesuatunya secara teknis dan pengetahuan yang didapatkan harus mampu dioperasionalkan dan melakukan kordinasi secara berjenjang.

Dia berharap, semoga Pemilu ini berjalan secara damai, sehingga tercipta Pemilu yang integritas.

Usai pelaksanaan apel, Pj. Bupati Takalar bersama Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Takalar, Komandan Distrik Militer (Dandim) 1426 Takalar, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Takalar, para Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Takalar, Komisioner Bawaslu Takalar dan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kaban Kesbangpol) Takalar melakukan peninjauan gudang logistik KPUD untuk memastikan kesiapan dan ketersediaan logistik Pemilu sebelum didistribusikan. (Sumber: Humas Pemkab Takalar).

Pewarta: Abd Rauf Ampa
Editor : Loh

𝐑𝐔𝐒𝐌𝐈𝐍

𝐊𝐞𝐭𝐮𝐚 𝐈𝐈 𝐃𝐞𝐰𝐚𝐧 𝐏𝐢𝐦𝐩𝐢𝐧𝐚𝐧 𝐏𝐮𝐬𝐚𝐭 𝐒𝐞𝐫𝐢𝐤𝐚𝐭 𝐏𝐞𝐫𝐬 𝐑𝐞𝐟𝐨𝐫𝐦𝐚𝐬𝐢 𝐍𝐚𝐬𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥 (𝐃𝐏𝐏- 𝐒𝐄𝐏𝐄𝐑𝐍𝐀𝐒) 𝐝𝐚𝐧 𝐊𝐨𝐫𝐝𝐢𝐧𝐚𝐭𝐨𝐫 𝐍𝐚𝐬𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥 (𝐊𝐎𝐑𝐍𝐀𝐒) 𝐌𝐞𝐝𝐢𝐚 𝐂𝐞𝐭𝐚𝐤 𝐝𝐚𝐧 𝐎𝐧𝐥𝐢𝐧𝐞, 𝑱𝒖𝒓𝒏𝒂𝒍𝒔𝒆𝒑𝒆𝒓𝒏𝒂𝒔.𝒊𝒅- 𝐌𝐄𝐍𝐆𝐔𝐍𝐆𝐊𝐀𝐏 𝐅𝐀𝐊𝐓𝐀 𝐓𝐀𝐍𝐏𝐀 𝐁𝐀𝐓𝐀𝐒 , 𝐌𝐞𝐥𝐚𝐥𝐮𝐢 𝐈𝐧𝐯𝐞𝐬𝐭𝐢𝐠𝐚𝐬𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐌𝐨𝐧𝐢𝐭𝐨𝐫𝐢𝐧𝐠 Telepon: 082332930636 / 082312911818.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *