𝐏𝐎𝐋𝐈𝐓𝐈𝐊- 𝐏𝐄𝐌𝐄𝐑𝐈𝐍𝐓𝐀𝐇𝐀𝐍

Pemkab Soppeng Peringati HSN

Watansoppeng, Jurnalsepernas.id – MEWAKILI Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Soppeng, Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Polda Sulsel), Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Ganra, Ipda Harmoko, S.Sos menghadiri Upacara Bendera Hari Santri Nasional (HSN) Tingkat Kabupaten Soppeng bertempat di Lapangan Sepakbola Andi Palloge Desa Ganra, Kecamatan Ganra, Kabupaten Soppeng, Selasa (22/10).
IMG 20241022 WA0034 Jurnal Sepernas
Dalam upacara tersebut, turut hadir ribuan santri dari berbagai Pondok Pesantren se-Kabupaten Soppeng terdiri dari perwakilan santri bersama pembina dengan tema; Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan.

Peringatan Hari Santri Nasional 2024, Wakil Bupati (Wabub) Soppeng, Ir. H.Lutfi Halide MP menjadi Inspektur Upacara (Irup) dan membacakan amanat dari Menteri Agama Republik Indonesia (Menag-RI) yang dihadiri unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Soppeng, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP), Dinas Perhubungan (Dishub) Personel Polsek Ganra, dan Posramil Ganra.
IMG 20241022 WA0035 Jurnal Sepernas
Pada kesempatan itu, Kapolsek Ganra, Ipda Harmoko, menyampaikan kita patut bersyukur bahwa kalangan santri memiliki hari yang sangat istimewa, dan perlu diketahui bersama bahwa peringatan Hari Santri Nasional yang jatuh pada 22 Oktober setiap tahun, ini menjadi momentum penting untuk merayakan peran santri dalam menjaga dan memperkuat nilai-nilai keagamaan serta kebangsaan di Indonesia.

Ditempat yang sama, lanjut Ipda Harmoko menyampaikan pesan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Mamtibmas) dan mengharapkan kerja sama antara Kepolisian dan elemen masyarakat, ulama terutama para tokoh dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah.
IMG 20241022 WA0032 Jurnal Sepernas
Menurutnya, sinergitas dan kerja sama antara Kepolisian, Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan masyarakat sangat penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah.

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif melakukan Cooling System untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di Bumi Latemmamala ini menjelang Pilkada Serentak 2024 yang sebentar lagi akan berlangsung,” ajak Kapolsek Ganra menutup sambutannya.

Pewarta: Asdar
Pewarta : Loh

Laode Hazirun

Ketua Umum Jurnal Sepernas."Sepernas satu2nya organisasi pers dari Indonesia timur yg merancang UU Pers tahun 1998 bersama 28 organisasi pers" HP: 0813-4277-2255

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *