𝐁𝐑𝐄𝐀𝐊𝐈𝐍𝐆 𝐍𝐄𝐖𝐒

Pj Bupati Takalar Kunjungi Disdik

Pattallassang, Jurnalsepernas.id – PENJABAT (Pj) Bupati Takalar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Dr. Setiawan Aswad, M.Dev, Plg berkunjung ke Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Takalar, Rabu (20/03). Tujuan kunjungan tersebut, untuk memastikan program yang ada di Dinas Pendidikan Takalar berjalan optimal.

Dalam kunjungan itu, Setiawan diterima langsung Kadis Pendidikan, Muhammad Darwis, S.Pd, MM dan Pj. Bupati menyampaikan beberapa hal, diantaranya tentang penyebaran guru dan siswa lingkup Dinas Pendidikan Kabupaten Takalar. Selain itu dalam penunjukan calon kepala sekolah harus sesuai dengan mekanisme dan diproses oleh Tim Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Dewan Pendidikan.

“Sekolah yang berkualitas dan melahirkan generasi yang berprestasi pasti tidak lepas dari bimbingan dan arahan dari seorang kepala sekolah yang memiliki kriteria dan karakter yang baik. “Olehnya itu kriteria harus diperhatikan dalam pemilihan kepala sekolah ” kata Setiawan.

Dikatakan pula, beberapa bulan ke depan akan memasuki tahun ajaran baru dan di setiap sekolah akan ada penerimaan siswa baru. Dalam penerimaan siswa baru tersebut, harus berdasarkan dengan pengaturan Zonasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), agar tidak terjadi penumpukan calon siswa baru di satu sekolah.

“Semoga dengan peningkatan kualitas pendidikan, jumlah Anak Tidak Sekolah (ATS) di Kabupaten Takalar dapat berkurang atau tidak ada lagi anak usia sekolah tidak tersentuh pendidikan,” pungkas Setiawan. (Sumber: Humas Pemkab Takalar).

Pewarta: Abd Rauf Ampa
Editor : Loh

Laode Hazirun

Ketua Umum Jurnal Sepernas. "Sepernas satu2nya organisasi pers dari Indonesia timur yg merancang UU Pers tahun 1998 bersama 28 organisasi pers" HP: 0813-4277-2255

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *