Desa Kadatong Gelar Rakor
Pattallassang, Jurnalsepernas.id – KEPALA Desa (Kades) Kadatong, Kecamatan Galesong Selatan (Galsel) Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Abd Rauf Daeng Lau memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Staf Desa dan Perangkat Desa alias para Kepala Dusun (Kadus) se Desa Kadatong berlangsung di Kantor Desa Kadatong, Selasa (02/01).
Dalam Rakor tersebut, membahas tentang pembangunan desa, kesejahteraan, dan keamanan Tahun 2024.
Pada kesempatan itu, Kades Kadatong menyampaikan, untuk mencapai harapan dan tujuan membangun desa, harus terjalin kerja sama yang baik dan harmonis semua perangkat desa (Staf dan Para Kadus, red.) dalam menata wilayah dusunnya masing-masing melalui perbaikan dan kemajuan pembangunan seperti; peningkatan hasil pertanian dan perkebunan masyarakat, sehingga perubahan ekonomi warga dapat terealisasi yang ujung-ujungnya kesehahteraan masyarakat dan keamanan bisa tercapai.
Perubahan dan perbaikan ekonomi masyarakat Desa Kadatong bisa terwujud, bila semua Staf Desa, para Kadus, dan masyarakat itu sendiri turut bekerja sama dengan Kades menata dan membangun desa. “Semoga dengan ridho Allah apa yang kita canangkan di Tahun 2024 dapat terealisasi,” kunci Kades Kadatong.
Pewarta: Abbd Rauf Ampa
Editor : Loh