Lapas Gorontalo Wujudkan Ketahanan Pangan
Gorontalo, Jurnalsepernas.id – KEPALA Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Gorontalo, Sulistyo Wibowo, memberikan arahan langsung kepada para Warga Binaan (WB) alias Narapidana (Napi) yang mengikuti program asimilasi kerja di kebun milik Lapas, Kamis (14/11).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Lapas Gorontalo untuk mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Presiden RI dan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.
Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas), Sulistyo mengatakan, program asimilasi kerja di kebun ini bukan hanya sekadar kegiatan mengisi waktu, tetapi merupakan upaya untuk meningkatkan kemandirian dan keterampilan para warga binaan.
“Kami ingin agar para warga binaan dapat memiliki bekal keterampilan yang berguna setelah mereka kembali ke masyarakat,β ujar Sulistyo.
Lanjut Ia mengatakan, kegiatan pertanian ini juga bertujuan untuk mewujudkan swasembada pangan di Lapas.
βDengan adanya kebun ini, kita dapat memenuhi sebagian kebutuhan pangan di Lapas. Selain itu, kegiatan pertanian juga dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan mental para warga binaan,β imbuhnya.
Ia menambahkan, warga binaan yang mengikuti program asimilasi kerja ini, akan diberikan pelatihan dan pendampingan oleh petugas Lapas. Mereka akan belajar berbagai teknik bercocok tanam, mulai dari persiapan lahan hingga panen.
“Kami berharap, para warga binaan dapat lebih produktif dan memiliki semangat yang positif selama menjalani masa pidana. Selain itu, program ini juga sejalan dengan upaya pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional,” harapnya.
Turut hadir dalam kegaitan ini Kepala Seksi (Kasi) Kegiatan Kerja, Kasi Administrasi Keamanan dan Ketertiban, Kepala Sub Seksi (Kasubsi) Sarana Kerja, serta para JFT dan JFU Lapas Gorontalo. (Sumber: Humas Lapas Gorontalo).
Pewarta: Dirman
Editor : Loh