Kapolsek Tallo ke Panti Asuhan Raodatull Janna Beri Bansos
Makassar, Jurnalsepetnas.id – DALAM rangkaian safari Jumat, Kepolisian Sektor (Polsek) Tallo, Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Makassar, Kepolisian Daerah Daerah (Polda) Sulawesi Selatan (Sulsel) mengunjungi Panti Asuhan Raodatull Janna Jalan Sunu Lorong I B No.17 Kelurahan Suangga, Kecamatan Tallo, pada Jumat (12/11) sekitar pukul 16.30 Wita.
Kujungan tersebut dipimpin langsung Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tallo, Kompol Dr.Saharuddin, SH, MM bersama Personel melakukan silaturahmi dengan pengurus dan anak panti sekaligus memberikan bantuan sosial (Babsos) berupa; beras, telur, dan
Indo Mie.
Adapun Personel yang mendampingi Kapolsek masing-masing; Inspektur Polisi Satu (Iptu) Usaman Rasyid, Kepala Unit Intelijen Keamanan (Kanit Intelkam),
Aiptu Nur Laha, Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas),
Brigadir Polisi Kepala (Bripka) Sukarno (Piket Provos), Brigadir Polisi Satu (Briptu) Asril, dan Brigadir Polisi Dua (Bripda) Akram.
Bantuan tersebut dilakukan Kapolsek Tallo bersama Personilnya merupakan kegiatan rutin sebagai bentuk ibadah dan kepedulian Polsek Tallo di masa pandemi Corona Virus Disease 19 (Covid-19) terhadap anak Panti sekaligus berharap doa untuk Personil Polsek Tallo agar diberi kekuatan, kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan tugas.
Rangkaian kunjungan Kapolsek selesai sekitar pukul 16.50 Wita giat Jumat berkah selesai dalam situasi lancar, aman, dan kondusif.
Pewarta : Alfian
Editor : Loh