𝐁𝐑𝐄𝐀𝐊𝐈𝐍𝐆 𝐍𝐄𝐖𝐒

Ditlantas Polda Sulsel Distribusi Air Bersih

Makassar, Jurnalsepernas.id – PERSONEL Satuan Patroli Jalan Raya Direktorat Lalulintas Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Sat PJR Ditlantas Polda Sulsel) melakukan Bakti Sosial (Baksos) mendistribusikan atau membagikan air bersih ke warga di Kawasan Kompleks Perumahan Nusa Tamalanrea Indah (NTI), Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Kamis (30/08).

Kepala Satuan (Kasat) PJR Ditlantas Polda Sulsel, AKBP Astu, Sos di lokasi pembagian air bersih menjelaskan, kegiatan Baksos itu untuk membantu warga akibat krisis air bersih yang melanda sejumlah kawasan di Kota Makassar.

“Hari ini kami lakukan pemberian bantuan air bersih kepada masyarakat yang terdampak kekeringan di Kompleks NTI dengan mendatangkan mobil tangki Emergency Water Supplay,” ujar Astu.

Lanjut Astu menjelaskan, pembagian dilakukan secara merata dengan mendatangi setiap rumah yang membutuhkan air bersih di kompleks pemukiman warga tersebut.

Dengan bantuan tersebut, disambut baik oleh warga yang menerima air bersih dampak dari El-Nino yang melanda di beberapa kawasan Indonesia saat ini, termasuk Kota Makassar.

Pewarta: Abd Hakim
Editor : Loh

𝐑𝐔𝐒𝐌𝐈𝐍

𝐊𝐞𝐭𝐮𝐚 𝐈𝐈 𝐃𝐞𝐰𝐚𝐧 𝐏𝐢𝐦𝐩𝐢𝐧𝐚𝐧 𝐏𝐮𝐬𝐚𝐭 𝐒𝐞𝐫𝐢𝐤𝐚𝐭 𝐏𝐞𝐫𝐬 𝐑𝐞𝐟𝐨𝐫𝐦𝐚𝐬𝐢 𝐍𝐚𝐬𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥 (𝐃𝐏𝐏- 𝐒𝐄𝐏𝐄𝐑𝐍𝐀𝐒) 𝐝𝐚𝐧 𝐊𝐨𝐫𝐝𝐢𝐧𝐚𝐭𝐨𝐫 𝐍𝐚𝐬𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥 (𝐊𝐎𝐑𝐍𝐀𝐒) 𝐌𝐞𝐝𝐢𝐚 𝐂𝐞𝐭𝐚𝐤 𝐝𝐚𝐧 𝐎𝐧𝐥𝐢𝐧𝐞, 𝑱𝒖𝒓𝒏𝒂𝒍𝒔𝒆𝒑𝒆𝒓𝒏𝒂𝒔.𝒊𝒅- 𝐌𝐄𝐍𝐆𝐔𝐍𝐆𝐊𝐀𝐏 𝐅𝐀𝐊𝐓𝐀 𝐓𝐀𝐍𝐏𝐀 𝐁𝐀𝐓𝐀𝐒 , 𝐌𝐞𝐥𝐚𝐥𝐮𝐢 𝐈𝐧𝐯𝐞𝐬𝐭𝐢𝐠𝐚𝐬𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐌𝐨𝐧𝐢𝐭𝐨𝐫𝐢𝐧𝐠 Telepon: 082332930636 / 082312911818.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *