Angin Kencang Rusak Rumah di Barru

Barru, Jurnalsepernas.id – HUJAN deras disertai angin kencang yang melanda Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (11/03), merusak rumah akibat tertimpa pohon.
Insiden tersebut terjadi di Dusun Butung, Desa Lasitae, Kecamatan Tanete Rilau, Barru. Rumah yang tertimpa pohon rusak bagian dapur, numun tidak menelan korban jiwa.
Koordinator Tim Reaksi Cepat (TRC) Tanete Rilau Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Barru, Deny Saputra, mengatakan, rumah tersebut mengalami rusak sedang.
“Pihak BPBD Barru juga telah memberikan bantuan kedaruratan kepada korban. Peristiwa tersebut tak menelan korban jiwa dalam,” ujar Deny.
Deny mengatakan, pihaknya akan mengkoordinasikan dengan pihak Dinas Sosial (Dinsos) setempat untuk tindakan selanjutnya.
Korban mengalami kerugian materil pasca terjadinya peristiwa tersebut. (Sumber: Diskominfo Pemkab Barru).
Pewarta: Sapri/Bahri
Editor : Loh