Banjir Landa Kota Kalong
Watansoppeng, Jurnalsepernas.id – HUJAN deras mengguyur Kota Kalong alias Kota Soppeng, Sulawesi Selatan (Sulsel) yang turun sejak Kamis malam hingga Jumat (23/12) menyebabkan beberapa ruas jalan dan pemukiman penduduk tergenang banjir seperti; di Desa Latuncung, Desa Kessing, Kecamatan Donri-Donri, Dusun Bakke, Desa Ganra Kecamatan Ganra, dan beberapa tempat lainnya.
Atas kejadian tersebut, menyebabkan beberapa ruas jalan tergenang air sehingga sulit di lewati oleh kendaraan bermotor dan roda empat, apalagi pejalan kaki yang ingin melewati jalanan tersebut, karena luapan banjir.
Bukan saja di jalanan yang tergenang air, bahkan merambah di beberapa tempat pemukiman warga bahkan masuk dalam rumah warga.
Akibat banjir ini membuat masyarakat yang bertempat tinggal di dataran rendah selalu was-was, meski tidak ada korban jiwa, namun menyebabkan perabot rumah rusak.
Pewarta: Nurjayadi
Editor : Loh