Ultah Kodam IX Udayana Diperingati
Kupang, Jurnalsepernas.id – KOMANDO Daerah Militer (Kodam) IX Udayana memperingati Ulang Tahun (Ultah) ke-65 yang diikuti seluruh satuan Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT), upacara peringatan berlangsung di Trabas Brigif Kupang, Sabtu (21/05).
Ike Arkian selaku Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang ditugaskan di Kecamatan Mollo Barat,
turut pula memperingati upacara peringatan Ultah tersebut.
Dalam rangka perayaan Ultah Kodam ke-65 tersebut, Ike Arkian selaku Komandan Pos (DanPos) Babinsa mengadakan acara hiburan di Kecamatan Mollo Barat, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS ), Nusa Tenggara Timur (NTT).
Kepada awak Media Jurnalsepernas.id, Yoseph Meol Ike Arkian selaku Danpos (Babinsa) menceritakan, pihaknya telah mengadakan peringatan Ultahang Kodam ke-65 di Kecamatan Mollo Barat dengan penuh semangat dan bangga menjadi anggota TNI yang menjadi teritorial Indonesia, dan sebagai ungkapan rasa syukur, pihaknya mengadakan hiburan kepada masyarakat setempat.
Perayaan Ultah Kodam IX Udayana yang ke-65 menjadi momentum pelecut motivasi dan semangat terbaik bagi Ike Arkian selaku Danpos (Babinsa) dan kawan-kawan sesama anggota TNI yang bertugas di Wilayah Provinsi NTT. “Peringatan ini menjadi salah satu dorongan semangat terbaik bagi para TNI untuk mengabdi kepada bangsa dan negara, khususnya kepada masyarakat Kecamatan Mollo Barat, Kabupaten TTS.
Dengan perangai humanis dan familiar, Ike Arkian selaku Babinsa Mollo Barat,disenangi masyarakat setempat. Pasalnya, masyarakat merasa senang melihat keramah-tamahan Ike Arkian dalam menjalankan tugas dan melaksanakan tanggung awab sebagai Danpos (Babinsa) di Kecamatan Mollo Barat.
Pewarta: Yoseph Meol
Editor : Loh