Jemi Soni Menuju Parlemen Lewat Perindo
Sangatta, Jurnalsepernas.id – BANYAKNYA Partai peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 membuka peluang bagi warga negara bergabung mencari kendaraan politik untuk menjadi Calon Legislatif (Caleg) mengadu nasib meraih simpatik masyarakat melenggang merebut kursi panas Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
Salah seorang putera daerah Desa Muara Pantun, Kecamatan Telen, Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kalimantan Timur (Kaltim) ialah Jemi Soni, SE sudah bertekad maju bertarung pada pesta demokrasi lima tahunan yang akan dihelat 2024 nanti. Jemi sudah nyaman dengan kendaraan politik yang sudah dipilihnya selaku kontestan Pemilu 2024 adalah Partai Persatuan Indonesia (Partai Perindo).
Jemi gabung dengan Partai yang didirikan Hary Tanoesoedibjo itu sudah siap lahir dan batin bersaing secara sehat dengan kandidat lain merebut simpatik pemilih untuk meraih kursi panas Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutim Daerah Pemilihan (Dapil) IV.
Jemi saat berbincang-bincang dengan awak Jurnalsepernas, Angga Agustiawan, Senin (05/06) mengatakan, dirinya sudah mendaftar sebagai Balon Legislatif (Bacaleg) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kutim dan siap berjuang duduk di parlemen untuk melakukan perubahan dan perbaikan, khususnya pembangunan di Dapilnya dan memperjuangkan nasib rakyat kecil, utamanya terkait dengan bantuan bedah rumah, Bantun Langsung Tunai (BLT), dan Bantuan Sosial (Bansos) lainnya.
Lewat Media JS, Jemi Soni berharap masyarakat Kutim, khususnya Dapil IV memilih dirinya untuk membawa aspirasi masyarakat bila terpilih kelak dan diperjuangkan untuk mendapatkan bantuan pembangunan di Dapilnya.
Selamat berjuang Jemi untuk rakyat.
Pewarta: Angga Agustiawan
Editor : Loh