Pj.Bupati Takalar Turun Lapangan

Pattallassang, Jurnalsepernas.id β DALAM rangka mewujudkan Kabupaten/Kota Sehat (KKS), Pj.Bupati Takalar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Dr. Setiawan Aswad, M.Dev, Plg menginstruksikan kepada Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Kabupaten Takalar, para Camat se-Kabupaten Takalar dan Pimpinan Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Panrannuangku Kabupaten Takalar untuk melakukan kerja bakti pembersihan pasar setiap hari Jumβat.
Kerja bakti pembersihan pasar dimulai hari ini, Jumβat (12/07) di Pasar Palleko, Kecamatan Polongbangkeng Utara (Polut) yang dipimpin langsung oleh Pj. Bupati Takalar.
Pembersihan Pasar akan dilakukan secara bergiliran setiap hari Jumβat ke pasar-pasar lainnya seperti Pasar Galesong, Pasar Bulukunyi, Pasar Soreang, Pasar Lengkese, Pasar Pattallassang, Pasar Tala-Tala, dan Pasar Galesong.
Dalam memimpin kerja, Setiawan turun langsung ikut membersihkan sampah yang berserakan dan juga membersihkan saluran air, agar tidak tertutupi oleh sampah yang nantinya dapat mengakibatkan banjir.
βKita harus saling bersinergi dan berpartisipasi aktif baik pemerintah, pengelola pasar dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan dan dalam mewujukan kabupaten/kota sehat. Dan kepada pengelola pasar, agar pasar ditata sesuai jenis dagangannya sehingga tampak teratur dan rapi. Kalau pasar bersih, pengujung akan nyaman berbelanja dan melakukan transaksi di pasar,β ujar Setiawan.
Untuk diketahui, KKS adalah suatu kondisi daerah yang bersih, nyaman, aman, dan sehat untuk dihuni penduduk yang dicapai melalui terselenggaranya penerapan beberapa tatanan dengan kegiatan yang terintegrasi yang disepakati masyarakat dan Pemerintah Daerah.
βDalam mewujudkan KKS ada beberapa tatanan yang harus dipenuhi, diantaranya kawasan permukiman penduduk, Sarana dan Prasarana (Sarpras) umum yang sehat, kawasan sarana tertib lalu lintas dan pelayanan transportasi yang sehat, kawasan industri, dan perkantoran yang sehat, Ketahanan Pangan dan gizi, Kehidupan masyarakat yang sehat yang mandiri. Kehidupan sosial yang sehat, Lingkungan pemukiman yang sehat, Lingkungan kerja yang sehat dan Ketahanan bencana,βjelasnya.
Pj. Bupati berharap, semoga dengan kerja sama dan partisipasi semua pihak, apa yang diupayakan ini dapat terwujud yaitu menjadikan Kabupaten Takalar menjadi aalah satu Kabupaten/Kota Sehat di Provinsi Sulawesi Selatan.
Turut hadir dalam kerja bakti pembersihan pasar tersebut, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekretaris Kabupaten (Sekkab), Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Takalar, Camat Polut, Lurah Palleko serta Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Pemerintah Kabupaten Takalar. (Sumber: Diskominfo-SP Pemkab Takalaf).
Pewarta: Abd Rauf Ampa
Editor : Loh