Desa Juk-Ayak Tuan Rumah Festival Budaya
Sangatta, Jurnalsepernas.id – SUPAYA budaya yang diwariskan turun-temurun dari moyang tidak hilang, masyarakat dan pemerintah setempat Desa Juk-Ayak, Kecamatan Telen, Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kalimantan Timur (Kaltim) menyelenggarakan pestival budaya, Kamis (03/10).
Momen ini merupakan pertama kali bagi Desa Juk-Ayaq
melaksanakan festival budaya yang tentu menjadi kebangaan tersendiri bagi masyarakat Desa Juk-Ayaq, di mana desa mereka menjadi tuan rumah festival tersebut dari delapan desa se- Kecamatan Telen.
Dalam sambutannya, Kepala Desa (Kades) Juk-Ayaq, Halim Iskandar sangat berterima kasih kepada masyarakat yang telah merespon dan mendukungnya dalam pelaksanaan acara festival budaya ini. “Semoga ke depannya ini tetap digelar di desa desa yang lain,” ujar Halim penuh gembira.
Pewarta: Sabran
Editor : Loh