Pj Bupati Apresiasi Pelaksana Proyek Jalan
Takalar, Jurnalsepernas.id – PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Takalar, Supawesi Selatan (Sulsel) terus berupaya memberikan fasilitas yang baik untuk masyarakat. Hal itu, diwujudkan dengan dilakukannya pengaspalan Jalan Poros Maronde-Malewang-Palleko Kecamatan Polongbangkeng Utara (Polut).
Untuk memastikan hasil dari pengaspalan tersebut, Pj. Bupati Takalar, Dr. Setiawan Aswad, M. Dev. Plg di dampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Kadis PUTRPKP) bersama jajaran, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim), serta Camat Polut meninjau langsung pengaspalan dan drainase tersebut, Kamis (02/11).
Dari hasil peninjauan, Pj. Bupati sangat mengapresiasi pelaksanaan yang telah menjalankan pekerjaannya dengan baik.
“Saya sangat mengapresiasi kepada pelaksana yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan sesuai dengan kualitas yang sudah ditargetkan. Dengan infrastruktur yang baik memudahkan masyarakat dalam beraktifitas sehinggaย dapat mempermudah pekerjaan yang berdampak pada peningkatan pendapatan,” puji Setiawan.
Dr. Setiawan berharap, tahun depan Kabupaten Takalar tetap mendapatkan bantuan dana Instruksi Presiden (Inpren) penguatan jalan kabupaten dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). “Untuk tahun ini, kita telah mendapatkan tiga ruas jalan dengan total anggaran sebesar Rp. 40 Milyar,” kunci Setiawan. (Sumber: Humas Pemkab Takalar).
Pewarta: Abd Rauf Ampa
Editor : Loh