๐๐‘๐„๐€๐Š๐ˆ๐๐† ๐๐„๐–๐’

Ratu Elizabeth II Terpapar Covid-19

London, Jurnalsepernas.id – RATU Inggris Elizabeth II (95), dinyatakan positif terjangkitย Corona Virus Disease 19 (Covid-19). Seperti dilansirย Agence France Presse (AFP), Istana Buckingham saat mengabarkan hal tersebut pada Minggu (20/02) menyatakan gejala yang dialami ratu kerajaan Inggris itu adalah pilek ringan.

IMG 20220221 WA0057 Jurnal Sepernas

“Yang Mulia mengalami gejala pilek ringan, tapi diyakini masih bisa melanjutkan tugas-tugas biasa di Windsor beberapa pekan ke depan,” demikian pernyataan Istana Buckingham.

Menurut pihak istana, dia akan tetap mendapatkan perhatian medis, dan juga mengikuti semua petunjuk yang diperlukan dalam penanggulangan Covid-19.

Selain itu, tak seperti biasanya yang selalu merahasiakan kesehatan sang ratu, pihak Istana sebelumnya telah mengumumkan bahwa Elizabeth II telah mendapatkan vaksin dosis ketiga atau booster Covid-19.

Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson yang semula mendeklarasikan kemenangan mengatasi pandemi mengucapkan salam kepada sang ratu dan berharap segera sembuh.

IMG 20220221 WA0058 Jurnal Sepernas

“Saya yakin saya berbicaraย atas nama semua orang dalam mendoakan Yang Mulia Ratu, agar cepat pulih dari Covid dan cepat kembali ke kesehatan yang prima,” demikian kicauan Boris via akunย Twitternya.

Tokoh oposisi di Parlemen Inggris, Keirย Starmerย dari Partai Buruh juga melayangkan ucapan mendoakan, agar Ratu Elizabeth II segera pulih dari. “Cepat sembuh, Ibu,” demikian kicau Starmerย lewat akunย Twitternya.

Namun, mengingat usia Ratu Elizabeth yang sudah lansia, dua bulan lagi akan berusia 96, di kalangan masyarakat Inggris ada pula kekhawatiran mengenai kondisi yang lebih buruk karena Covid. Hal itu pun diamini redaktur majalahย Majesty,ย Joe Little. Ia mengatakan cukup alamiah bila banyak yang khawatir.

Namun, katanya, dalam beberapa hari mendatang, perhatian akan terus dilakukan padanya dan indikasinya adalah semuanya baik-baik saja, karena gejala yang dialaminya itu tidak lebih dari ketidaknyamanan kecil.

Sebagai informasi, Ratu Elizabeth II baru saja merayakan 70 tahun naik tahta. Ulang tahun naik tahta wanita terhormat itu dirayakan pada 6 Februari silam, di mana dia menggelar sebuah resepsi berskala lokal di Sandringham. (Sumber: Kantor Berita Prancis AFP).

Pewarta/Editor: Loh

๐‘๐”๐’๐Œ๐ˆ๐

๐Š๐ž๐ญ๐ฎ๐š ๐ˆ๐ˆ ๐ƒ๐ž๐ฐ๐š๐ง ๐๐ข๐ฆ๐ฉ๐ข๐ง๐š๐ง ๐๐ฎ๐ฌ๐š๐ญ ๐’๐ž๐ซ๐ข๐ค๐š๐ญ ๐๐ž๐ซ๐ฌ ๐‘๐ž๐Ÿ๐จ๐ซ๐ฆ๐š๐ฌ๐ข ๐๐š๐ฌ๐ข๐จ๐ง๐š๐ฅ (๐ƒ๐๐- ๐’๐„๐๐„๐‘๐๐€๐’) ๐๐š๐ง ๐Š๐จ๐ซ๐๐ข๐ง๐š๐ญ๐จ๐ซ ๐๐š๐ฌ๐ข๐จ๐ง๐š๐ฅ (๐Š๐Ž๐‘๐๐€๐’) ๐Œ๐ž๐๐ข๐š ๐‚๐ž๐ญ๐š๐ค ๐๐š๐ง ๐Ž๐ง๐ฅ๐ข๐ง๐ž, ๐‘ฑ๐’–๐’“๐’๐’‚๐’๐’”๐’†๐’‘๐’†๐’“๐’๐’‚๐’”.๐’Š๐’…- ๐Œ๐„๐๐†๐”๐๐†๐Š๐€๐ ๐…๐€๐Š๐“๐€ ๐“๐€๐๐๐€ ๐๐€๐“๐€๐’ , ๐Œ๐ž๐ฅ๐š๐ฅ๐ฎ๐ข ๐ˆ๐ง๐ฏ๐ž๐ฌ๐ญ๐ข๐ ๐š๐ฌ๐ข ๐๐š๐ง ๐Œ๐จ๐ง๐ข๐ญ๐จ๐ซ๐ข๐ง๐  Telepon: 082332930636 / 082312911818.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *