𝐁𝐑𝐄𝐀𝐊𝐈𝐍𝐆 𝐍𝐄𝐖𝐒

Kapolres Gowa Himbau Warga, Waspada Covid-19,

Sungguminasa, Jurnalsepernas.id – INDONESIA masuk darurat Corona Virus Disease 19 (Covid-19), karena masih tinggi angka penyebaranya. Terkait hal itu, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Gowa, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel), AKBP Tri Goffarudin P, SIK, MH menghimbau seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Gowa untuk meningkatkan kewaspadaan.

Dia berharap, mobilitas warga dalam beraktivitas agar dikurangi, jangan memaksakan kehendak melakukan berbagai kegiatan apalagi berkerumun. Hal itu akan menjadi di cluster atau biang penyebaran Covid-19.

Kapolres Gowa menjelaskan, jika masyarakat memaksakan kehendak melakukan berbagai acara yang memancing kerumunan orang, maka tidak menutup kemungkinan Kabupaten Gowa akan menjadi sama dengan provinsi lain atau akan menjadi zona merah penyebaran Covid-19.

Kepada pemilik tempat usaha maupun tempat umum lainnya seperti pasar, toko dan lokasi wisata untuk disiplinkan pengunjung menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes). “Seperti menggunakan masker, mengecek suhu tubuh, mencuci tangan dan membatasi jumlah pengunjung,” jelas Tri Senin, (21/6).

Jangan sampai seluruh masyarakat Kabupaten Gowa lalai akan hal itu. “Apabila kita lalai menerapkan protokol kesehatan, akan berakibat fatal bagi kita masyarakat di Kabupaten Gowa untuk itu dibutuhkan kewaspadaan,” pungkasnya. (Sumber: Humas Polres Gowa).

Pewarta: Nasrullah
Editor : Loh

𝐑𝐔𝐒𝐌𝐈𝐍

𝐊𝐞𝐭𝐮𝐚 𝐈𝐈 𝐃𝐞𝐰𝐚𝐧 𝐏𝐢𝐦𝐩𝐢𝐧𝐚𝐧 𝐏𝐮𝐬𝐚𝐭 𝐒𝐞𝐫𝐢𝐤𝐚𝐭 𝐏𝐞𝐫𝐬 𝐑𝐞𝐟𝐨𝐫𝐦𝐚𝐬𝐢 𝐍𝐚𝐬𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥 (𝐃𝐏𝐏- 𝐒𝐄𝐏𝐄𝐑𝐍𝐀𝐒) 𝐝𝐚𝐧 𝐊𝐨𝐫𝐝𝐢𝐧𝐚𝐭𝐨𝐫 𝐍𝐚𝐬𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥 (𝐊𝐎𝐑𝐍𝐀𝐒) 𝐌𝐞𝐝𝐢𝐚 𝐂𝐞𝐭𝐚𝐤 𝐝𝐚𝐧 𝐎𝐧𝐥𝐢𝐧𝐞, 𝑱𝒖𝒓𝒏𝒂𝒍𝒔𝒆𝒑𝒆𝒓𝒏𝒂𝒔.𝒊𝒅- 𝐌𝐄𝐍𝐆𝐔𝐍𝐆𝐊𝐀𝐏 𝐅𝐀𝐊𝐓𝐀 𝐓𝐀𝐍𝐏𝐀 𝐁𝐀𝐓𝐀𝐒 , 𝐌𝐞𝐥𝐚𝐥𝐮𝐢 𝐈𝐧𝐯𝐞𝐬𝐭𝐢𝐠𝐚𝐬𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐌𝐨𝐧𝐢𝐭𝐨𝐫𝐢𝐧𝐠 Telepon: 082332930636 / 082312911818.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *