𝐁𝐑𝐄𝐀𝐊𝐈𝐍𝐆 𝐍𝐄𝐖𝐒

Bupati Takalar Hadiri Peringatan HUT TNI

Takalar, Jurnalsepernas.id – PENJABAT (Pj) Bupati Takalar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Dr. Setiawan Aswad, M. Dev. Plg menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tahun 2023 tingkat Kabupaten Takalar berlangsung di Lapangan Upacara Komando Distrik Militer (Kodim) 1426 Takalar Jalan Fitrah No. 9 Kelurahan Kalabbirang, Kecamatan Pattallassang, Takalar, Kamis (05/10). Tema yang diusung: “TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”.

15371B2D 7604 4527 A8D8 4C30019BE338 Jurnal Sepernas

Komandan Distrik Militer (Dandim) 1426/Takalar, Letkol Kav Nanang Sujatmiko, M.Han bertindak selaku Inspektur Upacara (IRUP) dalam membacakan amanat Panglima TNI mengatakan, TNI telah hadir dan menjalankan amanah sebagai garda terdepan sekaligus benteng terakhir Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) selama 78 tahun. Berbagai ancaman, gangguan, hambatan, dan tantangan terhadap kedaulatan negara, keutuhan wilayah, dan keselamatan segenap bangsa dan tumpah darah telah berhasil diatasi dengan baik.

“Di lingkup Nasional, beragam potensi ancaman juga semakin kompleks. Untuk itu, momentum ulang tahun ke-78 TNI, harus kita jadikan sebagai bahan introspeksi untuk berbenah demi mewujudkan TNI yang profesional, modern, dan tangguh,” ujar Dandim.

Lanjut dia mrngatakan, berdasarkan hasil survei dari berbagai lembaga survei di tanah air, TNI telah mendapat tingkat kepercayaan masyarakat yang tinggi, baik di dalam maupun di luar negeri. “Untuk itu saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh prajurit TNI atas dedikasi, loyalitas dan profesionalisme yang telah ditunjukkan selama ini,” ucapnya.

2ADF8A07 67E1 4FCD B950 530B7096C37D Jurnal Sepernas

Ditambahkannya, tingkatkan terus keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan YME, sebagai landasan mental pada setiap pelaksanaan tugas, pegang teguh amanat Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI serta jaga terus kemanunggalan dan kepercayaan rakyat kepada TNI serta laksanakan komitmen netralitas TNI. Ikuti peraturan, pedoman, dan perintah yang telah diberikan terkait cara bersikap dan bertindak dalam tahapan pesta demokrasi lima tahunan ini.

Selain itu, dia juga menganjurkan jalin komunikasi, kerja sama dan sinergitas dengan Kepolisian Republik Indonesia (Polri), kementrian/lembaga dan komponen bangsa yang lainnya demi tercapainya stabilitas keamanan nasional yang aman, damai, sejuk, dan jaga nama baik TNI dimanapun berada, selalu ingat bahwa tindakan sekecil apapun akan berdampak pada institusi TNI secara umum.

Upacara selain dihadiri Pj Bupati, juga Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Muh Darwis Sijaya, SP, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Takalar, AKBP Gotam Hidayat, S.Ik, M.Si, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Takalar Tenriawaru, S.H, M.H, Ketua Pengadilan Negeri KPN), Takalar Triadi Agus Purwanto, S.H,.M.H, Ketua Persit KCK Cabang XXXIV Kodim 1426/Takalar Ketua Persit KCK Cabang XXXIV Kodim 1426/Takalar, para Perwira, Bintara, Tamtama, Pegawai Negeri Sipil (PNS) TNI Kabupaten Takalar serta para Asisten.

Usai upacara, dilanjutkan dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Pj. Bupati Takalar dan penyerahan sembako kepada anak-anak Stunting (Penderita Gizi Buruk). (Sumber: Humas Pemkab Takalar).

Pewarta: Abd Rauf Ampa
Editor : Loh

𝐑𝐔𝐒𝐌𝐈𝐍

𝐊𝐞𝐭𝐮𝐚 𝐈𝐈 𝐃𝐞𝐰𝐚𝐧 𝐏𝐢𝐦𝐩𝐢𝐧𝐚𝐧 𝐏𝐮𝐬𝐚𝐭 𝐒𝐞𝐫𝐢𝐤𝐚𝐭 𝐏𝐞𝐫𝐬 𝐑𝐞𝐟𝐨𝐫𝐦𝐚𝐬𝐢 𝐍𝐚𝐬𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥 (𝐃𝐏𝐏- 𝐒𝐄𝐏𝐄𝐑𝐍𝐀𝐒) 𝐝𝐚𝐧 𝐊𝐨𝐫𝐝𝐢𝐧𝐚𝐭𝐨𝐫 𝐍𝐚𝐬𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥 (𝐊𝐎𝐑𝐍𝐀𝐒) 𝐌𝐞𝐝𝐢𝐚 𝐂𝐞𝐭𝐚𝐤 𝐝𝐚𝐧 𝐎𝐧𝐥𝐢𝐧𝐞, 𝑱𝒖𝒓𝒏𝒂𝒍𝒔𝒆𝒑𝒆𝒓𝒏𝒂𝒔.𝒊𝒅- 𝐌𝐄𝐍𝐆𝐔𝐍𝐆𝐊𝐀𝐏 𝐅𝐀𝐊𝐓𝐀 𝐓𝐀𝐍𝐏𝐀 𝐁𝐀𝐓𝐀𝐒 , 𝐌𝐞𝐥𝐚𝐥𝐮𝐢 𝐈𝐧𝐯𝐞𝐬𝐭𝐢𝐠𝐚𝐬𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐌𝐨𝐧𝐢𝐭𝐨𝐫𝐢𝐧𝐠 Telepon: 082332930636 / 082312911818.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *