Kapolsek Tombolopao Intens Edukasi Warga
Sungguminasa, Jurnalsepernas.id – KEPALA Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tombolopao, Polres Gowa, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel), Inspektur Polisi Satu (Iptu) Agus Muthalib terus menghimbau warga, agar turut berpartisipasi dalam Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas).
Sebagaimana dia menyampaikan himbauan itu di atas mimbar ba’da sholat Jumat (23/07) setelah memperkenalkan diri sebagai pemegang amanah dan tanggung jawab selaku Kapolsek Tombolopao yang baru pada saat melakukan safari Jumat di Masjid Baiturrahman, Kelurahan Tamaona yang diikuti sedikitnya lima puluh orang jamaah.
Pada kesempatan ini pula, Kapolsek mengajak kepada para jamaah, agar lebih meningkatkan iman dan taqwa (imtaq) yang dinilainya dapat berimbas kepada terbentuknya karakter yang islami, cinta akan kedamaian.
“Bangun karakter yang didasari oleh Imtaq, karena iman memiliki korelasi dengan keamanan, termasuk patuh serta taat kepada pemimpinnya seperti mengindahkan himbauan pemerintah dalam penerapan Protokol Kesehatan semasa pandemi Covid-19,” kata Kapolsek.
Secara terpisah Kapolres Gowa Ajun Komosaris Besar (AKBP) Tri Goffarudin, P. S.I.K., M.H, sangat mengapresiasi tindakan Kapolsek yang aktif melakukan himbauan menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), baik di tempat ibadah maupun di tempat umum lainnya dalam rangka Harkamtibmas di awal tugasnya selaku Kapolsek Tombolopao. (Sumber: Humas Polsek Tombolopao).
Pewarta : M Yunus
Editor : Loh