๐๐๐๐๐๐๐- ๐๐๐๐๐๐๐๐๐๐๐๐
Reses Partai Golkar Sekaligus Pelantikan Pengurus Kuatnana
Soe, Jurnalsepernas.id – WAKIL Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Dr.Ince DP Sayuna, SH, M.Hum, M.Kn dan rombongan mengunjungi Desa Naukae, Kecamatan Kuatnana, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (11/03).
Tujuan kunjungan itu dalam rangka malaksanakan kegiatan Reses dan pelantikan Badan Pengurus Partai Golongan Karya (Golkar) tingkat Kecamatan Kuatnana dan tingkat desa se Kecamatan Kuatnana.
Kehadiaran Wakil Ketua DPRD Provinsi NTT dan rombongan direspon baik oleh masyarakat Kecamatan Kuatnana yang disambut secara adat sesuai tradisi orang Timor dan pangalungan selendang sebagai tanda bahagia atau gembira atas kehadiran wakil Ketua DPRD propinsi NTT dan rombongan.
Kegiatan reses itu dibuka dengan doa bersama yangย dipimpin salah seorang peserta yang hadir dan juga menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dipimpin oleh salah seorang peserta yang hadir.
Di tempat yang sama, wakil Ketua DPRD Propinsi NTT mengungkapkan rasa bahagianya. “Saya senang berjumpa dengan masyarakat Kecamatan Kuatnana yang boleh menerima kami dalam penuh suasana kekelurgaan,” ujarnya.
Dalam kegiatan ini juga di sampaikan kepada masyarakat, bahwa anggota DPRD itu memiliki tugas dan fungsi sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Di tempat yang sama juga,dilangsungkan pelantikan badan pengurus partai Golkar tingkat Kecamatan Kuatnana dan tingkat Desa se kecamatan Kuatnana dan penyerahan bendera Partai Golkar oleh sekretaris Partai Golkar Kabupaten TTS, Yoksan Benu kepada ketua badan pengurus partai Golkar Kecamatan Kuatnana, Ebenheizer Abanat dan anggotanya yang baru saja di lantik sebagai tanda penyerahan tugas dan tanggung jawab untuk selalu menggaungkan suara Partai Golkar di wilayah Kecamatan Kuatnana.
Kagiatan tersebut, melibatkan masyarakat Kuatnana yang jumlahnya sekitar 200 orang.
Kegiatan ini berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif dengan tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes).
Pewarta: Anselmus Tefnai
Editorย ย ย ย ย ย : Loh